Popular Post

Posted by : Hendri Kusdianto, S.Si Sunday, December 9, 2018

PANDUAN KEGIATAN EKSTRAKURIKULER DI SEKOLAH DASAR KRISTEN HIDUP BARU
Ekstrakurikuler adalah kegiatan non akademik yang diikuti oleh siswa dan dilaksanakan di luar jam pelajaran. 
1. Tujuan
  • Untuk menyalurkan minat dan bakat siswa dalam berbagai bidang diluar bidang akademik
  • Membentuk karakter dan disiplin siswa
  • Untuk menumbuhkan rasa percaya diri pada siswa
  • Agar siswa mampu dan terampil bersosialisasi
2. Jenis ekstrakurikuler
  • Bidang Keilmuan dan Keterampilan meliputi : Pramuka dan Komputer
  • Bidang olahraga meliputi: Futsal dan Pencak Silat.
  • Bidang Kesenian meliputi: Calung, Angklung, Gitar dan Drumband /Marching band.
  • Kursus meliputi: matematika dan bahasa Inggris. 
Kegiatan ekstrakurikuler wajib meliputi :Pramuka, Komputer , Pencak Silat, Calung,    Angklung dan Marchingband.
Kegiatan ekstrakurikuler pilihan meliputi : Futsal dan Gitar
3. Peserta
  • Siswa kelas 1 s.d kelas 6 wajib mengikuti kegiatan ekstrakurikuler Pramuka dan Komputer.
  • Siswa kelas 3 s.d kelas 6 wajib mengikuti kegiatan ekstrakurikuler Pencak Silat, Calung, Angklung dan Marching Band.
  • Kegiatan ekstrakurikuler pilihan dapat diikuti oleh siswa dari kelas 3 s.d kelas 6.
4. Pengajar/pelatih koordinator
  • Pengajar/pelatih adalah orang yang ahli/kompeten di budangnya
  • Koordinator adalah guru/adm yang ditunjuk oleh sekolah
5. Tugas koordinator ekstrakurikuler
  • Tugas pokok koordinator eskul adalah membantu  kepala sekolah dalam kegiatan ekstrakurikuler. 
  • Merekrut peserta yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler.
  • Menyusun anggaran latihan/lomba.
  • Mencari pelatih dan asisten yang ahli dibidangnya
  • Mencari info perlombaan/kompetisi di luar.
  • Menyusun program kerja kegiatan ekstrakurikuler.
  • Membuat tata tertib dari masing-masing kegiatan ekstrakurikuler.
  • Mendata semua siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di sekolah.
  • Mengontrol dan mengawasi kegiatan ekstrakurikuler.
  • Membuat laporan pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler.
  • Memelihara sarana dan prasarana pendukung kegiatan ekstrakurikuler.
  • Membuat laporan penilaian peserta eskul tiap akhir semester untuk pengisian nilai raport.
6. Tata tertib peserta ekstrakurikuler
  • Siswa wajib mengikuti kegiatan ekstrakurikuler pada jam yang telah ditentukan.
  • Siswa membawa perlengkapan yang telah ditentukan oleh koordinator/pelatih.
  • Memakai seragam ekstrakurikuler yang telah ditentukan.
  • Selama mengikuti kegiatan ekstrakurikuler tidak diperkenankan keluar dari kegiatan sebelum waktu selesai.
  • Mengikuti materi ekstrakurikuler dengan tekun.
  • Bersedia mengikuti seleksi menjelang lomba/pertandingan.
  • Bersedia mengikuti latihan tambahan diluar pelaksanaan ekstrakurikuler.

Leave a Reply

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

- Copyright © EKSTRAKURIKULER - Design by - SD KRISTEN HIDUP BARU Jl. Ciumbuleuit no. 160 Bandung-Jawa Barat Telpon (022)2031739 -